RSS

Rusaknya Hutan Mangrove

HUTAN MANGROVE YANG RUSAK
Hadiah berharga dari Tuhan itu menjadi tempat hidup banyak hewan laut dan jadi pelindung buat manusia dari terjangan bencana yang berkaitan dengan laut serta iklim, tapi ulah manusia membuatnya mengalami kerusakan.

Hutan Mangrove di dunia mengalami kerusakan sampai empat kali lebih cepat dibandingkan dengan hutan lain, sehingga menimbulkan kerugian jutaan dolar akibat hilangnya areal seperti habitat ikan dan perlindungan dari badai serta tsunami.

Dampak kerusakan lingkungan hutan mangrove sudah semakin nyata dirasakan para nelayan di Besitang. Hasil tangkapan mereka dalam enam bulan terakhir dirasakan menurun tajam. Minimnya penghasilan ini didiga diakibatkan rusaknya sebagian besar ekosistem mangrove.

Hutan mangrove yang berfungsi sebagai tempat reproduksi biota laut, seperti udang, kepiting dan ikan hampir merata rusak akibat dirambah dan dikonversi dengan tanaman kelapa sawit. Dampak jangka panjang akibat kerusakan lingkungan ini diperkirakan semakin memperburuk tingkat sosial ekonomi nelayan

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 comments:

Posting Komentar